- Back to Home »
- Tutorial »
- Tips Menggunakan Aplikasi rar di CentOS
Tips Menggunakan Aplikasi rar di CentOS
Format kompresi rar merupakan format kompresi yang paling sering digunakan oleh user komputer untuk mengkompres file yang dimilikinya. Hal ini dikarenakan format kompresi ini memiliki tingkat kompresi yang tinggi dibandingkan dengan format kompresi lainnya. Pada OS Windows, untuk menggunakan aplikasi ini, cukup menginstal aplikasi winrar. Namun bagaimana dengan di linux? Tutorial ini mencoba untuk menjelaskan bagaimana menggunakan rar di dunia linux dan penulis menggunakan Centos 5.3.
II. Cara Penggunaan
1. Cek Paket
Untuk melihat apakah paket-paket rar ada di dalam sistem kita, gunakan perintah berikut:
# rpm -qa | grep rar
Jika tidak ada, maka kita bisa mendownloadnya dengan cara:
# yum install rar unrar
2. Tips penggunaan rar
Tips di sini merupakan sebagian kecil saja yang bisa digunakan di linux. Option selengkapnya bisa di lihat di:
# rar -h
a. Pengkompresan
# rar a komputerdasar.rar komputerdasar.avi
Penjelasan: Kompresi file komputerdasar.avi ke dalam komputerdasar.rar
# rar a bash.rar .bash_logout .bash_profile .bashrc
Penjelasan: kompresi file bash_logout, .bash_profile, .bashrc ke dalam bash.rar
# rar a test.rar test/ --> kompres satu folder test
Penjelasan: Kompresi folder test ke dalam test.rar
# rar a test3.rar test/ test2/
Penjelasan: kompresi folder test dan folder test2 ke dalam test3.rar
# rar a -hp123456 komputerdasar.rar dasar_komputer
Penjelasan: kompresi file dasar_komputer menjadi komputerdasar.rar dengan password 123456
# rar a -df tes.rar tes
Penjelasan: kompresi file tes menjadi tes.rar dan setelah itu menghapus file tes
# rar u komputer.rar dasar
Penjelasan: Menambahkan file dasar ke dalam file komputer.rar
# rar lb komputerdasar.rar
Penjelasan: melihat daftar file yang ada di file komputerdasar.rar
# rar lt komputer_dasar.rar
Penjelasan: Melihat daftar file dan info teknis lainnya yang lengkap ada di file komputer_dasar.rar
# rar a -s -m5 -v40m conan381.rar conan381.rmvb
Penjelasan: Mengkompres dan memecah file conan381.rmvb dengan masing-masing file maksimum kompresan sebesar 40 MB dengan kualitas yang terbaik. Menentukan kualitas yaitu dengan menambahkan opsi -mnomor dimana -m5 merupakan kualitas terbaik tetapi sangat lambat dalam mengkompres sedangkan -m0 tidak mengkompresi apa-apa. Default dari rar adalah -m3. Jika kita ingin memecah file dalam ukuran kb, maka cukup tuliskan -v40 yang berarti memecah dengan maksimum file sebesar 40kb.
# rar r 382.rmvb
Penjelasan: memperbaiki file rar yang mengalami kerusakan/corrupt, tetapi option ini tidak menjadikan file RAR yang corrupt dapat 100% benar kembali.
b. Pengekstrakan
# rar x komputer_dasar.rar
Penjelasan: Ekstrak komputer_dasar.rar di direktori saat ini
# rar x komputerdasar.rar /root
Penjelasan: Ekstrak komputerdasar.rar di direktori root
# rar x -x*.txt -x*.doc komputerdasar.rar /root
Penjelasan: Ekstrak seluruh file yang ada di file komputerdasar.rar kecuali file yang berekstensi .txt dan .doc dan hasil kompresi di letakkan di /root
# rar e conan381.part1.rar
Penjelasan: Ekstrak file jika terjadi pemecahan file, semoga sedikit ulasan yang helmstandart kasih bisa bermanfaat buat sobat-sobat semua :-)
Bagus sekali !
BalasHapusartikelnya bermanfaat sekali kang :)
bisa menjadi referensi untuk saya.
Mohon kunjungan balik ya Klik Disini
TeknikKu-pedia | TeknikKu-pedia
=== TeknikKu-pedia | Cirebon-pedia ===
Cirebon-pedia
https://cirebon-pedia.blogspot.co.id/
https://teknikku-pedia.blogspot.co.id/